19 March 2022
Memiliki dan mengendarai mobil klasik bisa menjadi sebuah pengalaman indah yang tak terlupakan. Apalagi bagi para pecinta mobil kuno, dimana itu mungkin merupakan momen yang sangat spesial.
Bahkan bagi para kolektor mobil, mereka tidak akan segan-segan lho merogoh kocek yang dalam untuk biaya restorasi demi mobil klasiknya tampil secara maksimal. Nah, jika kalian adalah salah satu dari mereka, tentunya kalian ingin kan mobil kalian direstorasi oleh bengkel profesional yang berpengalaman?
Pada kesempatan kali ini tim Kuno ID akan membeberkan lima bengkel restorasi mobil klasik terbaik yang sudah berada di taraf kelas dunia. Dijamin deh, pelayanan dan hasil yang diberikan oleh bengkel-bengkel dibawah ini tidak akan membuat kalian kecewa.
Pada penasaran kan? Yuk, langsung aja cek kelima bengkel restorasi mobil klasik terbaik di dunia di bawah ini.
Arthur Bechtel Classic Motors adalah restoration house yang berlokasi di Boblingen dan Munich, Jerman. Bengkel ini didirikan oleh Arthur Bechtel sendiri dari tahun 1972. Kecintaannya pada mobil klasik dan bakat luar biasa dalam bernegosiasi membuat bisnis yang awalnya kecil berkembang pesat hingga saat ini.
Dengan spesialisasi pada merek Mercedes-Benz, terutama model dari era keemasan awal 1950-an hingga pertengahan 1970-an, bengkel ini tidak hanya menyediakan jasa restorasi saja. Ia juga menjadi pusat perdagangan mobil klasik di Jerman.
Banyak pelanggan yang puas dengan mobil klasik yang mereka percayakan pada Arthur Bechtel. Selain dapat memberikan hasil yang luar biasa, bengkel ini juga memberikan kisah perjalanan atau dokumentasi mobil selama proses restorasi yang tentunya sangat bernilai bagi pelanggannya. Ditambah garansi penuh selama 2 tahun yang membuat hati konsumen tenang.
Ada banyak karya-karya restorasi yang terkenal dari bengkel milik Arthur Bechtel ini, termasuk model-model Mercy lawas yang cantik dan mewah seperti 220 SE Ponton Coupe/Cabriolet, 190 SL Roadster, 300 SEL, 280 SL Pagoda dan masih banyak lagi. Berbagai model usai restorasi total ini dijual mulai dari €180,000 (atau setara dengan 2.9 miliar rupiah).
Salah satu kreasi mereka yang paling menarik perhatian kami adalah Patent Motorcar Nr.1 Replica (Patentmotorwagen Nr. 1 Replika), yang merupakan replika dari mobil pertama di dunia ciptaan Karl Benz tahun 1883. Dengan skill pembangunan yang luar biasa, Arthur Bechtel Classic Motors berhasil membuatnya tampak begitu mirip dengan Benz Patent Motor Car yang asli.
Bagi Kunoholics yang ingin merestorasikan mobilnya di Arthur Bechtel Classic Motors tidak perlu khawatir dengan pengiriman mobilnya, karena bengkel ini juga menyediakan jasa transportasi antar negara.
Zweimuller Cars, sebuah bengkel di Austria yang terkenal sebagai salah satu rumah restorasi terbaik di dunia. Bengkel restorasi yang memegang teguh prinsip originalitas ini pernah memenangkan perlombaan dalam kategori 'best preserved postwar car' terbaik di Villa d'Este Concorso 2016 untuk Maserati 200Si bertubuh Fantuzzi 1957 miliknya.
Tidak hanya memperhatikan kualitas tenaga kerja saja, tapi bengkel yang sekarang dikelola oleh Egon Zweimuller ini juga memiliki segudang referensi arsip seperti buku, foto, catatan produksi, gambar teknis, dan lembar spesifikasi untuk berbagai mobil klasik. Arsip-arsip itu tak ternilai harganya, dan tidak akan bisa kalian temukan di Google karena tidak ada yang di-digitalkan. Dokumen-dokumen tersebut bahkan meliputi 20 buku catatan yang digunakan Ferdinand Porsche untuk menuliskan ide-ide tentang berbagai proyek mobil lho.
Karya-karya Zweimuller Cars yang sudah terjual meliputi mobil-mobil legendaris seperti Ferrari Daytona 365, Porsche 550 RS, Aston Martin DB2-4 Drophead, Maserati 8CM D, dan masih banyak lagi. Namun, diantara semua itu, yang paling berkesan buat kami adalah hasil restorasi mereka terhadap Austro Daimler Bergmeister OFFAG tahun 1932/34 dengan perpaduan warna hitam dan merah. Sungguh ia terlihat seperti mobil mewah jadul yang disegarkan kembali.
"Saya tidak harus memiliki mobil-mobil cantik ini, tetapi mereka bersama saya selama ribuan jam." ungkap Egon Zweimuller dalam interviewnya bersama CNN. Mereka mengklaim bahwa dibutuhkan hingga 10.000 jam untuk merestorasi satu mobil. Tentunya, kesabaran kalian akan terbayar dengan hasil akhir yang sempurna.
Didirikan oleh Dick & Steve, Carrosserie menjadi salah satu bengkel terbesar di Inggris yang banyak menghasilkan proyek restorasi mobil klasik berkualitas tinggi. Komitmen mereka dalam menerapkan teknik terbaik untuk restorasi mobil klasik dengan standar tinggi membuat cakupan pelanggannya semakin luas.
Mereka mengkhususkan diri dalam proyek restorasi yang menghidupkan kembali mobil klasik dari berbagai merek dan usia. Dengan tim yang terdiri dari para ahli, bengkel restorasi Carrosserie dapat melakukan semua jenis restorasi, mulai dari merapikan cat hingga membangun kembali mobil tua dengan metode terbaik.
Carrosserie telah bekerja dengan berbagai mobil klasik berkelas seperti Jaguar E-Type, Rolls Royce Phantom generasi pertama, Ferrari 308 GTS, Sunbeam Tiger Mk.2, dan masih banyak lagi. Mereka juga pernah sukses membuat replika mobil balap F1 kuno seperti Honda RA 302.
Saking terampilnya tangan-tangan pekerja di Carrosserie, bahkan ada satu mobil klasik karya mereka yang digunakan dalam sebuah film. Mobil klasik tersebut adalah Volkswagen Beetle Type 1 Convertible tahun 1978, membintangi film Sulphur and White. Hal ini membuktikan bahwa mobil karya Carrosserie tak hanya cantik untuk dilihat, tapi juga siap digeber dan disiksa dalam pembuatan film road trip ini.
Lebih dari 40 tahun berdiri, Paul Russell and Company yang berada di Boston, AS, dikenal sebagai bengkel restorasi terbaik dunia untuk mobil kolektor pemenang Concours - kompetisi penampilan mobil yang mengutamakan kesegaran dan orisinalitas. Bengkel ini menawarkan proyek restorasi, perawatan, dan layanan penjualan mobil-mobil klasik yang ikonik dari masa sebelum perang hingga tahun 1960-an.
Berbagai prestasi telah diraih oleh Paul Russell, termasuk memenangkan 46 penghargaan 'Best of Show' di acara Concours paling bergengsi di dunia. Kliennya juga tak main-main lo, ada kolektor papan atas seperti Ralph Lauren, Andreas Mohringer, dan banyak orang terkenal lainnya.
Dalam portofolio-nya, banyak mobil-mobil indah karya dari Paul Russel and Company yang dikategorikan ke dalam dua kategori, yaitu prewar (1900-1942) dan postwar (1946-1971). Sebagai contoh, dalam kategori prewar, ada Alfa Romeo 8C 2300 Castagna (1933), Bugatti T57S Atlantic Coupe (1936), Mercedes-Benz W154 Grand Prix (1939), dan lain-lain.
Sedangkan dalam kategori postwar, ada Ferrari 250 GT SWB California Spyder (1962), Mercedes-Benz 300SL Coupe/Roadster (1956/57), dan masih banyak mobil klasik lainnya. Tentunya, semua mobil ini dibuat oleh tangan-tangan super terampil, dengan skill coach-building yang luar biasa presisi.
JDM Legends didirikan pada tahun 2009 oleh Eric Bizek dan Trey Cobb, yang juga adalah pendiri perusahaan tuning aftermarket Cobb Tuning. Bengkel yang berada di Murray, Utah, AS ini mengkhususkan dirinya hanya pada mobil buatan Jepang saja.
JDM Legends menawarkan berbagai layanan dan proyek restorasi untuk kendaraan JDM (Japan Domestic Market) klasik dari berbagai merek, seperti Nissan, Datsun, Isuzu, Toyota, dan Mazda. Mereka mengklaim bahwa tiap kendaraan yang direstorasi di bengkelnya memiliki keunikan dan khasnya masing-masing. Meski bermodel sama, namun tidak akan ada yang 100% mirip.
Meski menerima proyek restorasi dari berbagai merk, spesialisasi dari bengkel ini tak lain dari memulihkan Japanese Legends seperti Datsun/Fairlady Z series dan Nissan Skyline series. Mereka bahkan memiliki TV Show sendiri yang berjudul JDM Legends, berisi dokumentasi proses restorasi sebuah Datsun 240Z tahun 1972 yang diimpor langsung dari Jepang.
Kabar baiknya, koleksi mobil-mobil Jepang buatan JDM Legends dijual dengan harga yang masih masuk akal, mulai dari $19,000 (atau setara dengan 272 juta rupiah) saja. Mereka juga menyediakan jasa pengiriman ke luar negeri dengan berbagai macam ongkos dan pajak ditanggung pembeli.
Memulihkan mobil klasik memang membutuhkan biaya yang mahal, menghabiskan ratusan juta hingga miliaran rupiah. Tapi, ketika membuahkan hasil yang luar biasa, mobil klasik tersebut bisa bernilai berkali-kali dari biaya yang kalian keluarkan saat restorasi.
Jadi, bagi kalian yang menginginkan hasil restorasi terbaik pada mobil klasik ternama yang kalian inginkan, bengkel-bengkel diataslah yang dapat kalian andalkan.
Continue Reading
Bookmark
Comments
No Comments Yet