5 Bengkel Restorasi dan Modifikasi Mobil Klasik Terbaik di Indonesia

04 June 2022

Bagikan

WA
link

Banyaknya mobil-mobil canggih yang diproduksi selama beberapa dekade terakhir ini sama sekali tidak mempengaruhi kepopuleran dari dunia mobil klasik. Seakan tak pernah meredup, industri restorasi dan modifikasi mobil tua ini justru memiliki penggemar yang meningkat kian waktu.

Tidak hanya dari kalangan pecinta otomotif saja, namun banyak juga orang-orang awam yang terpesona dengan keindahan mobil klasik sehingga memutuskan untuk meminang satu atau dua dari mobil eksotis tersebut.

Bagi kolektor pemula yang masih baru di dunia otomotif, tantangan dalam mengoleksi mobil tua pastinya memilih bengkel restorasi dan modifikasinya. Jika memilih bengkel dengan sembarangan akan berpotensi membuahkan hasil yang tidak memuaskan.

Maka dari itu, khusus pada artikel kali ini, kami akan membeberkan lima bengkel restorasi dan modifikasi mobil klasik terbaik di Indonesia yang pernah kami kunjungi. Bengkel-bengkel di bawah ini sudah terbukti memberikan hasil yang maksimal serta memiliki pelayanan yang terbaik.

Enjoy!

Kupu-Kupu Malam Jogja

sumber: Instagram Kupu-Kupu Malam

Lokasi: Jl. Kabupaten KM.3,5 No.50 A, Salakan, Trihanggo, Yogyakarta

Instagram: @kupukupumalamjogjaindonesia

Bengkel pertama yang kami bahas adalah Kupu-Kupu Malam yang berasal dari Jogja. Bengkel yang didirikan oleh Rudi Purnomo ini sudah ada sejak tahun 2005. Berkat visi dan misinya yang ingin memajukan industri otomotif di Indonesia, bengkel yang awalnya hanya melayani di bidang variasi itu berkembang menjadi bengkel modifikasi yang luar biasa.

Kupu-Kupu Malam terkenal akan karyanya yang unik dan cukup ekstrem. Berbagai hasil mobil modifikasi dari bengkel ini juga selalu mencuri perhatian pada setiap kontes modifikasi mobil yang pernah diikutinya, bahkan pernah mendapatkan julukan sebagai “The King”.

Hati Nurani Walang Kadung karya Kupu-Kupu Malam (sumber: Instagram Kupu-Kupu Malam)

Sudah banyak gelar serta penghargaan yang pernah diraih oleh bengkel asal Jogja ini, antara lain The King and The Champion di kompetisi Auto Black Through (ABT) Final Battle 2011, The King Final Battle Auto Black Trough (ABT) 2013, The King Hot Import Night (HIN) 2013, King of iAM MBtech di tahun 2017, The Black Auto Masters 2018, dan beberapa lagi lainnya.

Pastinya, dengan berbagai prestasi yang telah diraih oleh Kupu-Kupu Malam, mereka telah menunjukkan kualitas dari hasil restorasi bengkel mereka.

G-Speed

sumber: Kuno ID

Lokasi: Jl. Pangeran Antasari No.31, RW.9, Cipete Utara, Jakarta Selatan

Instagram: @gspeed1

Berawal dari memenangkan penghargaan di ajang SEMA Show 2013 pada nominasi “Meguiar’s Car Crazy Award” dengan mobil Holden Monaro 1969, banyak kerabatnya kemudian meminta Galih Laksono (Pemilik G-Speed) untuk merestorasi berbagai jenis mobil mereka. Dari situlah terciptanya bengkel restorasi dan modifikasi G-Speed.

G-Speed tidak hanya dikenal sebagai bengkel restorasi saja, namun bengkel milik Galih ini bahkan mampu membangun sebuah muscle car - ya, membangun mobil dari awal bukan merestorasi.

sumber: Kuno ID

Kehebatan muscle car buatan G-Speed mampu membuat banyak petrolhead di luar negeri kagum dengan kualitas kendaraan yang ditawarkan oleh bengkel ini. Nah, Kunoholics yang menyukai muscle car, bisa nih untuk mempertimbangkan untuk memakai jasa G-Speed. Dijamin hasilnya ga kalah dengan mobil-mobil pabrikan yang baru, lho.

Volkswise

sumber: Instagram Volkswise

Lokasi: Sidoarjo, Jawa Timur

Instagram: @volkswise

Volkswise yang berlokasi di Sidoarjo, Jawa Timur, dikenal dengan spesialisasi restorasi untuk mobil VW dan Porsche, namun mereka juga tidak menutup kemungkinan mengerjakan mobil klasik dari merek lainnya.

Pemiliknya, Sthefanus Giovanni Witjaksana (akrab disapa Koh Stevi), memulai bisnis ini karena banyak permintaan teman-temannya yang mempercayakan restorasi mobil milik mereka ke Koh Stevi. Dari situlah beliau memberanikan diri untuk mendirikan Volkswise di tahun 2021.

Porsche 911SC tahun 1978 garapan Volkswise (sumber: Kuno ID)

Meski masih muda umurnya, sudah ada banyak mobil dengan kualitas tinggi yang telah direstorasi di Volkswise. Kalian juga bisa cek portofolio mereka di Instagram @volkwise, atau bisa mampir ke bengkel ini untuk berdiskusi langsung dengan Koh Stevi.

GM Power

sumber: Kuno ID

Lokasi: Jl. Tukad Ayung No.20, Renon, Denpasar

Instagram: @gmpowerbali

Kalau Kunoholics sedang berwisata ke Bali, maka tak ada salahnya nih untuk menyempatkan mampir ke GM Power Bali. Bengkel milik Om Nyoman ini merupakan bengkel restorasi dengan spesialisasinya adalah Toyota FJ Series.

Terkenal dengan keterampilan dalam merestorasi Toyota Land Cruiser Hardtop dengan apik, GM Power memiliki pelanggan yang tersebar di seluruh Indonesia. Proses pengerjaan dari satu kendaraan di GM Power terhitung cepat, hanya memerlukan waktu sekitar 8-12 bulan lamanya.

sumber: Kuno ID

GM Power memegang teguh prinsip originalitasnya. Tidak hanya pada segi penampilannya saja, namun sebisa mungkin mereka juga mempertahankan mesin asli bawaan Toyota. Bagi Kunoholics yang gemar mobil off-road, GM Power adalah salah satu bengkel yang wajib untuk kalian kunjungi.

Tuksedo Studio

sumber: Tuksedo Studio

Lokasi: Jl. Tukad Tampungan No.356, Kab. Gianyar, Bali

Website: https://tuksedostudio.com

Instagram: @tuksedo.studio

Nah, bengkel terakhir yang akan kami bahas adalah Tuksedo Studio milik Pudji Handoko. Bengkel ini berfokus pada recreation atau membangun kembali sebuah mobil klasik langka yang sudah tidak diproduksi lagi. Berbeda dengan replika, recreation dari Tuksedo Studio menyuguhkan mobil yang benar-benar mirip seperti aslinya, tidak hanya dari segi tampilan luarnya saja, namun juga dari segi interior serta performa.

Teknik yang digunakan oleh Tuksedo Studio juga tidak main-main dan sesuai standar pabrikan mobil terkemuka, mulai dari mengembangkan blueprint, wooden buck, kerangka negatif, hingga finishing.

sumber: Tuksedo Studio

Kalau Kunoholics memiliki mobil klasik impian yang sangat susah untuk didapatkan, kalian bisa nih datang ke lokasi Tuksedo Studio di Bali dan berkonsultasi dengan Om Pudji.

Kesimpulan

Itu dia kelima bengkel terbaik di Indonesia yang pernah kami kunjungi. Bengkel-bengkel di atas memang sudah terbukti memberikan hasil restorasi serta modifikasi yang luar biasa dan bisa jadi pertimbangan bagi kalian yang ingin merestorasi mobil klasik.

Continue Reading

Bookmark

Comments

No Comments Yet

This website uses cookies to improve your experience while you navigate through the website. Out of these cookies, the cookies that are categorized as necessary are stored on your browser as they are essential for the working of basic functionalities of the website. We also use third-party cookies that help us analyze and understand how you use this website. By clicking "I Agree" or by using our site, you agree to the use of cookies.