Harga Jual Mobil Modern VS Mobil Klasik

18 August 2021

Bagikan

WA
link
Sumber gambar mobil : (otosia.com) dan (freepik.com)

Mobil modern semakin banyak bersliweran di jalan raya, sedangkan mobil klasik jarang kita jumpai di jalanan. Taukah kalian, semakin tua usia mobil klasik dianggap langka keberadaanya sehingga dengan kondisi mobil yang masih terawat harga mobil bisa melambung tinggi. Berbeda dengan mobil modern yang jika dijual kembali harganya akan semakin turun. Kira-kira mengapa demikian ? Kali ini kita akan membahas, perbedaan harga jual kembali antara mobil klasik dan mobil modern. Harga jual yang semakin tinggi untuk mobil klasik dan semakin rendah harga jual untuk mobil modern. Mengapa demikian ? Kira-kira mana yang cocok untuk investasi ? Yuk kita bahas.

Harga Jual Mobil Modern Semakin Turun

Kesepakatan jual beli mobil. (freepik.com)

Jumlah kepemilikan mobil modern semakin melonjak tiap tahun, sebagai sarana transportasi. Jika Anda ingin menjual mobil modern, sayangnya harga akan semakin menurun dari harga beli awal. Banyak faktor yang menyebabkan harga jual mobil modern bekas semakin menurun.

Faktor pertama penyebab harga mobil modern harga semakin turun karena kondisi mobil yang sering digunakan, mengakibatkan beberapa bagian sudah tidak prima. Seperti ada goresan, dan penyok, membuat harga jual mobil menurun, tidak hanya itu untuk kondisi mesin mobil juga menurun. Hal tersebut bisa diperbaiki terlebih dahulu sebelum Anda menjual mobil agar harganya tidak jatuh.

Mobil dijual. (GridOto.com)

Mobil yang sudah lama dipasarkan namun tak kunjung laku juga menjadi faktor nilai jualnya semakin turun. Tentu saja calon konsumen akan ragu dan bertanya-tanya mengapa mobil tersebut tidak laku-laku. Sehingga tahun selanjutnya, harga mobil tersebut akan turun bahkan diberi diskon agar mobil tersebut segera laku.

Penurunan harga mobil modern juga disebabkan karena adanya insentif pajak penjualan atas barang mewah (PPnBM) kendaraan bermotor 0 persen. Selama ini, tarif PPnBM mobil baru mulai dari 10% atau lebih.

Banyaknya kepemilikan mobil modern saat ini juga merupakan salah satu penyebab turunnya harga jual mobil. Sehingga untuk menjual kembali mobil modern harus dengan kondisi yang masih bagus, surat-surat juga harus lengkap agar harga jual kembali tidak terlalu turun dari harga beli awal.

Harga Jual Mobil Klasik Semakin Antik Semakin Naik

Mobil antik dengan model yang tidak pasaran. (otosia.com)

Membahas mobil klasik memang tidak ada habisnya, apalagi di mata para penggemarnya. Mobil klasik mulai dilirik untuk investasi, hal tersebut dikarenakan harga jual mobil klasik semakin naik dibanding dengan harga beli awal.

Faktor pertama penyebab naiknya harga mobil klasik yaitu merek mobil yang harus dipertimbangkan apakah produk tersebut memliki kualitas yang bagus atau tidak. Hampir semua orang memiliki anggapan yang sama bahwa semakin terkenal merek tersebut maka akan semakin bagus juga kualitas produknya dan tentunya harga jual juga akan semakin tinggi. Banyak merk mobil kuno & klasik yang terkenal dengan kualitas serta bentuk yang menarik yang menjadi ciri khas dari merek sebuah mobil.

Mobil-mobil klasik yang dipamerkan. (Liputan6.com)

Faktor selanjutnya yaitu jumlah mobil kuno & klasik yang terbatas. Semakin langka dan hanya tersisa berapa unit saja, sehingga harganya semakin naik.

Proses restorasi mobil klasik juga menjadi penyebab naiknya harga jual mobil. Hal tersebut dikarenakan mobil yang tadinya terbengkalai dan rusak karena usia, diperbaiki dan direstorasi oleh pemiliknya. Bagian-bagian yang sudah usang dan tidak bisa dipakai, diganti dengan yang baru.

Mobil antik dan langka. (Kibrispdr.com)

Jangan langsung membeli mobil antik bila belum mengetahui tujuan investasi yang akan dilakukan. Dengan mengetahui tujuannya sejak awal, maka Anda akan lebih mudah mengetahui dan menyusun strategi. Hal ini yang menjadikan mobil tersebut berpotensi menjadi mobil klasik yang memiliki nilai jual tinggi di masa yang akan datang.

Lelang Mobil Klasik Membuat Harga Semakin Naik

Lelang mobil klasik. (freepik.com)

Semakin meningkat penggemarnya sehingga beberapa kali diadakan acara lelang mobil klasik. Dari situlah yang menjadi penyebab harga mobil klasik semakin tinggi, karena lebih mahal berkali lipat dari harga awal yang ditetapkan penjual. Dimana peserta lelang memberikan penawaran harga lebih tinggi dari penawaran sebelumnya, dan kemudian barang terjual kepada penawar dengan harga tertinggi.

Tujuan diadakannya lelang mobil klasik adalah untuk menjual dengan cepat dan mendapat tawaran tertinggi dari pecinta mobil klasik. Peminat dari mobil klasik yang ingin melakukan lelang juga harus memperhatikan prosedur seperti penandatanganan kerjasama, penerimaan dokumen, pengecekan aspek hukum, penilaian aset, dan syarat-syarat lainnya. Hal tersebut berguna jika nantinya memenangkan lelang, Anda bisa tenang karena lengkapnya dokumen dan surat kepemilikan mobil klasik.

Di Kuno ID Anda bisa melakukan jual beli mobil kuno & klasik di fitur marketplace. Pasang mobil klasik yang akan kamu jual, tanpa ada tambahan biaya. Nantinya para penggemar mobil klasik akan melihat iklan yang Anda pasang di website kuno.id dan bisa laku dengan cepat.

Jadi, manakah yang lebih cocok untuk investasi ? Kamu bisa memulai dan cari tahu tentang investasi jual beli mobil klasik di website kuno.id.

Continue Reading

Bookmark

Comments

No Comments Yet

This website uses cookies to improve your experience while you navigate through the website. Out of these cookies, the cookies that are categorized as necessary are stored on your browser as they are essential for the working of basic functionalities of the website. We also use third-party cookies that help us analyze and understand how you use this website. By clicking "I Agree" or by using our site, you agree to the use of cookies.